Ad Code

Ticker

6/recent/ticker-posts

Sejarah Baru: MU Kalah di Laga Pembuka Setelah 42 Tahun di Kandang Sendiri

BOS RINGO - Sejarah Baru: MU Kalah di Laga Pembuka Setelah 42 Tahun di Kandang Sendiri. Kekalahan 1-2 dari Swansea City pada laga pembuka Premier League di Old Trafford, Sabtu (16/8/2014) menjadi tamparan keras bagi Manchester United. Kekalahan ini merupakan kekalahan yang langka terjadi.
Juan Mata, Darren Fletcher dan Wayne Rooney lesu setelah gawang mereka kebobolan
Juan Mata, Darren Fletcher dan Wayne Rooney lesu setelah gawang mereka kebobolan
Sepanjang sejarah Liga Premier Inggris yang dimulai 1992, ini merupakan kekalahan perdana MU di partai pembuka di kandang.

Terakhir kali Manchester United menelan kekalahan pada laga pembuka musim yang digelar di kandang pada musim 1972/73, 42 tahun lalu. Ketika itu United tumbang 1-2 dari Ipswich Town di Old Trafford. Satu-satunya gol United ketika itu dicetak oleh Denis Law.

Pada musim itu Manchester United mengakhiri kompetisi di peringkat ke-18 dengan raihan 37 angka dari 42 pertandingan. Rival abadi mereka, Liverpool menjuarai Divisi I dengan keunggulan tiga angka dari Arsenal yang berada di peringkat kedua.

Di hadapan publiknya sendiri Manchester United mengalami kekalahan 1-2 ketika menjamu Swansea City. Kedua gol The Swans dicetak oleh Ki Sung-Yueng pada menit ke-28 dan Gylfi Sigurdsson pada menit ke-72.

Satu-satunya gol United dicetak oleh Wayne Rooney pada menit ke-53. Rooney menjebol gawang The Swans melalui tendangan salto usai menyambut umpan sundulan Phil Jones di kotak penalti.

Manchester United sebenarnya bisa berbalik unggul pada menit ke-66. Eksekusi tendangan bebas Rooney membentur pojok kanan atas gawang kawalan Lukasz Fabianski.

Kalah di Laga Perdana, MU Tiga Kali Bisa Juara Liga Inggris

Menurut catatan Infostrada, pada era Premier League, tercatat tiga kali gelar juara liga dimenangkan oleh tim yang menelan kekalahan pada laga perdana. Ketiga peristiwa itu dicatatkan oleh Manchester United.

Pada laga perdana mereka di musim 1992/93, Manchester United tumbang 1-2 di tangan Sheffield United. Pada musim 1995/96, The Red Devils tumbang 1-3 di tangan Aston Villa. Pada musim 2012/13, United tumbang 0-1 dari Everton. Pada tiga peristiwa itu, United berhasil keluar sebagai juara liga pada akhir musim.

Namun demikian, ada satu persamaan dari ketiga peristiwa itu. kekalahan United terjadi di kandang lawan. Peluang United untuk menjadi juara pada akhir musim pun tipis. Sepanjang sejarah, belum pernah ada tim yang menjadi juara setelah menelan kekalahan pada laga perdana yang digelar di kandang.

Van Gaal: Kekalahan Lawan Swansea Mengecewakan Fans
Louis van Gaal tertunduk lesu setelah timnya kalah dari Swansea.
Louis van Gaal tertunduk lesu setelah timnya kalah dari Swansea.
Pelatih Manchester United, Louis van Gaal, tidak dapat menyembunyikan kekecewaan atas kekalahan 1-2 dari Swansea City pada laga pembuka Premier League 2014/15 di Old Trafford, Sabtu (16/8/2014). Menurut Louis van Gaal, kekalahan ini terasa mengecewakan bagi semua orang yang terlibat dengan Manchester United.

Di hadapan publiknya sendiri Manchester United mengalami kekalahan 1-2 ketika menjamu Swansea City. Kedua gol The Swans dicetak oleh Ki Sung-Yueng pada menit ke-28 dan Gylfi Sigurdsson pada menit ke-72.

Satu-satunya gol United dicetak oleh Wayne Rooney pada menit ke-53. Rooney menjebol gawang The Swans melalui tendangan salto usai menyambut umpan sundulan Phil Jones di kotak penalti.

Kekalahan ini terasa mengecewakan bagi penggemar, pemain, dan juga saya. Ini hari yang sangat buruk bagi kami,” ungkap pria berjulukan Iron Tulip kepada MUTV.

Kami memiliki sejumlah peluang untuk mengubah skor menjadi 2-1, namun peluang saja tidak cukup. Anda harus memanfaatkan peluang-peluang itu,” tutur Louis van Gaal dilansir Manutd.com.

Terakhir kali Manchester United menelan kekalahan pada laga pembuka musim yang digelar di kandang pada musim 1972/73, 42 tahun lalu. Ketika itu United tumbang 1-2 dari Ipswich Town di Old Trafford.

Sumber: Tribunnews.com

Post a Comment

0 Comments